Memilih Camilan Sehat untuk Buah Hati

Daftar Isi
Assalamu’alaikum, Ayah-Bunda..
Apa kabar, semua? Semoga sehat ceria selalu dan semangat membersamai buah hati.
Ayah Bunda sering nggak sih ‘kecolongan’ si-Kecil makan camilan atau jajanan sembarangan? Hm... kalau sudah begini rasanya galau sekali ya? Khawatir dengan kondisi dan sistem pencernaandan imunnya yang belum seperti orang dewasa. Selain itu, banyak jajanan yang membuat si-Kecil ketagihan padahal mengandung banyak zat aditif seperti pewarna, pemanis, pengawet, dll.
Jadi bingung nggak sih bagaimana memilih camilan untuk si-Kecil? Saya iya lho Ay-Bund... apalagi dekat rumah ada warung dan si-Kecil sudah paham kata ‘jajan’. Harus waspada banget terutama saat memilih jajanan yang aman untuknya.
Paling aman tentu saja camilan homemade, berkerasi dengan bahan-bahan makanan yang sehat dan alami. Selain dibuat dan dihidangkan sepenuh cinta, bahagia rasanya saat si-Buah hati melahap makanan hasil jerih payah kita berjibaku di dapur.
Beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memilih camilan/jajanan untuk si-Kecil:
-          Pastikan bahan-bahan (ingredients-nya aman untuk si-Kecil) dan perhatikan usianya. Misalnya untuk anak under 1 year lebih aman jika memilih makanan tanpa gula dan garam
-          Usahakan memilih makanan yang tidak mengandung bahan pengawet, pemanis buatan, dan pewarna yang digunakan pun aman
-          Perhatikan kandungan gulanya. Selain menggunakan gula alami, jangan biasakan si-Kecil mengonsumsi makanan yang terlalu manis
-          Lebih baik jika camilan tersebut dibuat dari bahan alami
-          Usahakan ada kandungan yang diperlukan untuk pertumbuhan buah hati seperti sayur, buah, madu, susu, dan bahan makanan lainnya.
Oia, setelah acara An Owesome Birthday Bash pada bulan Februari yang lalu, para mama FabFeb mau berbagi review nih, ada beberapa camilan sehat yang recomended buat Ayah-Bunda dan buah hati. Cekidot yuk!
Albemama
Albemama adalah makanan sehat yang terbuat hanya dari 4 bahan alami, yaitu : ALmond, BEepollen, MAdumurni & MAcadamia. Albemama diproduksi di Bandung. Lokasi tepatnya di Jalan Sederhana No. 32A, Sukajadi, Bandung.
Di event Birthday Bash TUM BC Fabfeb 2014 yang digelar di Jakarta tanggal 14 Februari 2016 lalu, Albemama berpartisipasi dengan menyediakan doorprize Madu Beepollen Almond, Madu Strawberry, Madu Pahit, Madu Sarang Lebah, dan Madu Multiflora. Udah kasih banyak doorprize, semua toddler FabFeb dibekelin camilan sehat juga di masing-masing goodie bagnya. Camilan sehat BISTIKCOLENAK = Bikuit Stik Dicocol Enak. Biskuit stik dengan cocolan, ada madu dan selai sebagai cocolannya.
Lucunya...Abian menyantap biscolenak

Pertama kali buka goodie bag, yang pertama banget Abian ambil ya BISTIKCOLENAK ini. Abian coba yang cocolannya madu dari bunga strawberry. Keliatan enjoy banget dia nyocol-nyocolin biskuit stik ke madunya, lalu hap dimakan dengan lahap. Mamanya penasaran, jadi ikut ngemil juga ðŸ˜„
Beneran gak khawatir kalau cemilannya dari Albemama, karena dibuat TANPA pemanis buatan, gula, kimia, pengawet, pewarna, perasa. Rasanya unik, enak, dan bergizi.
Instagram : @albemama
WA/SMS : 087722566677
Line : ALBEMAMA
Website : 
www.albemama.com

Mandorle Raw Almond Milk
Pertama kali mencoba Mandorle Raw Almond Milk Choco, saya langsung jatuh cinta. Ini beda. Memang rasa tidak bisa bohong. Kesegaran almond sangat terasa, takaran gula pas dan tidak kemanisan. Saya langsung penasaran untuk memesan lagi dengan varian yang beragam.
Mandorle Raw Almond Milk menyediakan 10 varian yang sangat-sangat perlu dicoba yaitu: pure, sweetened, choco, dates, oatey (oat-honey), matcha, lemongrass, money (cinnamon-honey), jreen (ginger-green peas), dan honeymile (honey-chamomile tea). Selain itu, bisa juga ditambahkan chia seed bila mau.Saya terkesan dengan pelayanan yang ramah dari ownernya dan pelayanan yang cepat dan memuaskan, dan yang terpenting rasa dan kualitas almond milk yang saya rasakan memuaskan, enaak bangeet.
Mandorle Raw Almond Milk

Almond milk ini diklaim memiliki daya tahan  maksimal 2 jam suhu ruang di outdoor, maksimal. 4 jam suhu ruang di outdoor (di dalam cooler box dengan icegel/sejenis), maksimal 3 hari di dalam kulkas bawah, dan 7-10 hari di dalam freezer.
Pada 14 Februari 2016 lalu, TUM Birthclub Februari 2014 mengadakan Birthday Bash Fabulous February untuk merayakan 2nd anniversary anak anak BC Feb 2014. Pada kesempatan itu, Mandorle Raw Almond Milk memberikan dukungan berupa 30 botol almond milk aneka rasa kemasan 250ml dan kemasan botol kecil.

IG: mandorleindonesia
WA: 0812.1000.1085
Line : deyjati

Mon cherie silky pudding dan mochi

Jika ditanya dessert favorit nan kekinian, saya pasti jawab lantang ... Silky Pudding!!! Setiap ke mol, biasanya beberapa kali beli karena Ara suka banget makan pudding ini. Nah, di acara ulang tahun bareng Faboulous February, Mon cherie menjadi salah satu sponsor yang menyediakan silky pudding dan mochi sebagai dessert. 
Moncherie Silky Puding Yummy

Bahagialah ibu dan anaknya! Rasa silky puddingnya pas banget dan tidak terlalu manis. Malah saya lebih suka Mon cherie dengan rasanya yang pas ini, dibanding silky pudding yang suka saya beli di mol. Ara bisa menghabiskan satu mangkuk silky pudding sendiri, dan saya ikutan ambil semangkuk lagi setelah nyicipin punya Ara. Enak! Selain itu ada mochi, yang kebetulan banget, adalah salah satu snack favorit saya karena kenyel-kenyelnya. Ara baru pertama kali nyobain mochi, dan dia ternyata suka. Jadilah, ibu dan anak ini mojok di pinggiran makan pudding dan mochi berdua. 

Ig: moncheriedesserts

Makaroni Nafiadh House

Emang kalo makanan ringan alias "snack" itu gak akan ada habisnya. Kalo di rumah ada cemilan dikit, pasti diserbu. Si ayahnya Ara lagi suka banget beli makaroni pedes di toko deket kantornya. Saya cicip, ih rasanya pedes doang dan terlalu keras. Bikin sakit gigi. Pas acara ulang tahun bareng Faboulous February, Nafiadh House ternyata membekali kita di dalam goodie bag dengan makaroni pedasnya. Pas sudah sampai di rumah, si ayah langsung buka dan makan lahap. Karena takut ga kebagian, saya rebut terus saya cobain makaroninya. Wah, rasanya enak gak cuma pedes doang, selain itu teksturnya juga kriuk-kriuk gak bikin sakit gigi. Akhirnya itu makaroni langsung habis di tangan ayah sama ibun-nya Ara.

Tlp : 081314930160


Makaroni dari Nafiadh House. Cocok buat buah hati yang sudah mulai besar

Semoga tidak bingung lagi saat memilih camilan dan jajanan yang sehat untuk si-Kecil.
Salam, 

Posting Komentar

Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Intellifluence Logo Link Banner